TUJUH TRIK JITU AGAR GURU MAMPU MENULIS
*Penulis : : Ibay Toyyibah, M.Pd
Membaca merupakan kegiatan melihat bacaan dengan adanya proses memahami isi teks dengan bersuara atau dalam hati. Kegiatan membaca ini sangat penting sekali agar semakin banyak kata-kata (vocabulary) dalam otak kita karena akan memudahkan di saat kita menuangkan dalam tulisan Membaca yang baik dilakukan secara rutin setiap harinya minimal 15 menit, hal ini dalam rangka pembiasaan baik sehingga memberikan dorongan positif dan memberikan jalan mendapatkan ide-ide untuk dituangkan dalam tulisan.
Menulis merupakan suatu keterampilan yang dapat dikuasai oleh setiap orang, dari anak-anak, orang dewasa dan seluruh profesi dapat melakukan kegiatan ini, termasuk salah satunya guru. Guru merupakan tenaga profesional yang setiap hari bersentuhan dengan pendidikan yang tentunya membutuhkan pengembangan dirinya sebagai penunjang aktualisasi dalam dunia ilmiahnya. Banyak bahan-bahan berserakan yang dapat dijadikan ide-ide yang data itu dapat dituangkan dalam tulisan
Guru yang beraktivitas di sekolah dengan kegiatan pembelajaran yang padat mengalami kesulitan saat menuangkan gagasan-gagasan dalam bentuk sebuah tulisan. Kesulitan yang paling terasa adalah saat kapan waktu untuk memulai dan dari mana (atau materi apa) yang akan ditulis. Oleh karenanya, timbul keengganan untuk memulai dan mencoba memainkan jari-jemarinya dalam untuk menorehkan satu karya tulis.
Menulis itu kelihatannya mudah, namun kalau dijalankan ada saja hambatannya sehingga untuk memulai menulis itu menjadi berat dan bingung untuk memulainya. Apalagi dengan segala aktivitas yang padat semakin tidak mudah untuk memulainya. Apa menunggu waktu senggang kita bisa memulai untuk menulis?, atau waktu-waktu tertentu saja bila mau melakukannya. Kalau begitu seperti apa untuk bisa memulai menulis?.
Berbagi pengalaman untuk bisa melatih menulis, disini akan diberikan 7 (tujuh) trik menarik yang perlu dicoba, yaitu: 1) Ada kemauan kuat (niat), 2) pembiasaan, 3) mengatur waktu, 4) selalu mencatat saat ada ide muncul, 5) perbaiki mood, 6) mulailah menulis, 7) mengetahui ilmu menulis. Biar lebih mengenalnya silahkan baca tuntas dan yang terpenting dipraktekkan.
Pertama, Ada kemauan kuat (niat), merupakan hal yang baik untuk memulai suatu perbuatan karena kegiatan yang akan dilakukan lebih mudah dan yang pasti bernilai ibadah, berarti lelahnya kita menulis ada hal kebaikan yang akan kita rasakan. Kegiatan kita akan lebih ringan dan jelas tujuan yang akan kita lakukan.
Kedua, pembiasaan merupakan rutinitas yang dilakukan terus-menerus meskipun sedikit namun kontinyu, hal itu lebih berarti dibandingkan dengan sekali dapat banyak namun lama tidak mengerjakan lagi, hal itu akan menghambat untuk memulai kembali biasanya. Pembiasaan menulis harus terus dilatih dengan baik, dengan terus dilatih setiap hari, meskipun mendapatkan I (satu) paragraph maupun 1(satu) lembar tapi dilakukan setiap hari atau mengisi hari-hari senggang yang kita miliki.
Ketiga, mengatur waktu bagi penulis sangatlah penting, karena memiliki waktu yang sudah diatur akan mengingatkan kita untuk fokus. Waktu inilah salah satu terpenting yang harus diatur oleh diri kita sendiri, jadi diciptakan oleh kita. ini sangat baik sekali sebagai cara melatih kita menulis. Ada waktu dalam sehari, kita bisa menuangkan ide-ide kita dalam coretan tulisan.
Keempat, selalu mencatat setiap ide yang terbersit dalam pikiran kita. Menangkap ide-ide atau gagasan yang beterbangan membutuhkan kepiawaian kita untuk meramu menjadi tulisan, hal ini juga membutuhkan latihan yang terus menerus, dengan membiasakan membaca juga akan membuka pikiran kita untuk mendapatkan gagasan, atau dengan melihat peristiwa ataupun inspirasi dari orang lain juga akan membantu mendorongnya gagasan. Melihat lingkungan sekitar sebagai inspirasi, dari membaca atau menonton tayangan atau kejadian semuanya serba dicatat. Mencatat bisa di buku ataupun di handphone kita, maka sebaiknya selalu siap alat tulis, buku hendaknya dibawa kemanapun kita pergi, hal itu penting sekali, karena dari coretan-coretan tersebut sebagai pengingat dan bahan untuk kita menulis Maka cacatlah setiap yang kamu dapatkan dan ramulah gagasan tersebut menjadi sebuah tulisan.
Kelima, perbaiki mood, kondisi secara psikis diri kita sangatlah penting diantaranya menjaga mood baik. Bagaimana menjaga mood agar terus stabil sebagai energi positif yang akan memudahkan dan memberikan semangat yang luar biasa untuk memulai menulis. Tergantung hobi masing-masing untuk mempertahankan mood positifnya, misalnya jalan santai dipagi hari, mendengarkan music, mengobrol dengan teman sekedar diskusi ringan, menonton film/ drama korea yang lagi digandungi, kuliner, atau tidur dan lain sebagainya. Dengan terus menjaga mood dengan baik akan memberi semangat terus untuk menulis setiap hari.
Keenam, mulailah menulis, inilah tahap praktik dimana ide-ide yang sudah ada dituangkan dalam bentuk tulisan. Ketiklah kata-kata menjadi kalimat secara terus-menerus, jangan takut salah. Kalimat yang sudah ada jangan dihapus meskipun itu belum nyambung, karena kalimat yang diawal kita ketik dapat digunakan disaat ada tulisan yang nyambung dengan kalimat yang lain.
Ketujuh, mengetahui ilmu menulis, ini sangat diperlukan untuk mendalami cara menulis dengan baik, dengan tujuan cara penulisan kita semakin bagus, menambah motivasi untuk terus berlatih menulis, sehingga jadilah sebuah buku yang diterbitkan dan banyak dibaca oleh orang banyak, dan ada sisi kebahagiaan bagi kita sebagai Penulis..
Setelah mengetahui trik-trik diatas, sangat mudah untuk dipraktekkannya, karena sekali lagi mencoba terus-menerus akan menjadi bukti kita akan berkarya, maka guru-pun bisa melakukannya, karena diri kitalah yang dapat mengendalikan dan pasti bisa.
*Seorang Pendidik di SMA N 3 Kota Serang dengan mengampu mata pelajaran Sejarah. Tertarik di bidang literasi saat ini sehingga aksi nyata dengan mengembangkan di sekolah dan beberapa organisasi yang terkait dengan literasi yaitu : Forum Penggerak Literasi, Perkumpulan Penulis Motivator Nasional, dan Taman Baca Masyarakat.
2 Comments
Terimakasih atas ilmunya sangat bermakna
semoga bermanfaat, salam literasi